October 25, 2010

RED

Awalnya temenku gak begitu antusias pas aku ajak nonton RED ... Dia malah sempet tanya "Film tentang apa sih?" ... eh tapi begitu selesai nonton, dia bilang "Bagus" ... he he he ... makanya diliat dulu, baru kasih komen ... Filmnya action tapi ada undur komedinya gitu ....


Film dibuka dari dari kamar gelap Frank Mosses (Bruce Willis) yang berhias tunas pohon alpukat dalam pot. Dia menelepon Sarah (Mary-Louise Parker), mengeluh tentang tunjangan pensiunnya yang mandek. Belakangan, Frank mengaku bahwa dia sebenarnya hanya ingin ngobrol saja karena kesepian, dan tentu saja karena suka sama perempuan itu. Lalu, Frank memutuskan untuk datang kota tempat tinggal Sarah. Ceritanya, Frank ingin "kopdar".

Tapi, mendadak, pada suatu pagi, rumah Frank diberondong senjata oleh sekelompok orang berseragam. Dengan sekejap mata, Frank berhasil melumpuhkan orang-orang itu, dan dengan gontai meninggalkan rumahnya yang hancur. Pertemuan dengan Sarah pun menjadi kencan yang tak seindah bayangan. Frank tahu, tidak hanya dirinya yang sedang diincar, tapi tentu saja orang-orang yang pernah punya kontak dengannya. Dari sini petualngan dimulai.

Frank segera mencari tahu, mengapa setelah sekian tahun pensiun dirinya diburu, dan siapa mereka? Setelah tahu bahwa itu semua adalah operasi CIA, Frank pun mulai menemui rekan-rekan seangkatannya. Orang pertama yang ditemui adalah Joe Matheson (Morgan Freeman) yang kini tinggal di panti jompo. Frank kemudian juga menemui rekannya yang lain, Marvin (John Malkovich) yang agak sinting, tinggal di sebuah bunker tengah hutan. Bertiga plus Sarah, mereka menemui orang penting satu lagi, Victoria (Helen Mirren) untuk mengungkap konspirasi apa yang sedang dilakukan terhadap Frank.

No comments: